Peningkatan Kapasitas Linmas di Cimanggung, Bagian dari Program 100 Hari Kerja Bupati Sumedang

kos

 

Sebanyak 518 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) dari 11 desa di Kecamatan Cimanggung mengikuti pelatihan peningkatan kapasitas.


KBT NEWS ID CIMANGGUNG – Sebanyak 518 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) dari 11 desa di Kecamatan Cimanggung mengikuti pelatihan peningkatan kapasitas yang digelar oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sumedang yang berlangsung di aula Desa Sindangpakuon. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kompetensi Linmas dalam menjalankan tugas yang berorientasi pada hak asasi manusia.

Kasat Pol PP Sumedang, Syarief Effendi Badar, mengungkapkan bahwa tidak ada batasan usia bagi anggota Linmas yang melaksanakan tugas di desa masing masing dan saat ini mengikuti pelatihan. "Selama mereka masih mampu bekerja dan menjalankan tugas dengan baik, usia bukan menjadi penghalang," ujarnya.

Selain itu setiap desa memiliki kewenangan untuk melakukan bimbingan dan pelatihan sesuai dengan kebutuhan di wilayahnya masing-masing.

Peningkatan kapasitas Linmas ini menjadi bagian dari program Quick Win dalam 100 hari kerja Bupati Sumedang. Kegiatan ini juga menjadi yang pertama kali dilakukan secara menyeluruh di tingkat kabupaten, menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkungan Linmas.

Sebagai bentuk apresiasi, setiap peserta pelatihan menerima insentif sebesar Rp100 ribu. Meskipun nilainya tidak besar, insentif ini diharapkan dapat memberikan semangat bagi anggota Linmas untuk terus berkontribusi dalam menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan mereka.

Pelaksanaan program ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang, terutama dalam memperkuat peran Linmas sebagai garda terdepan dalam perlindungan masyarakat. Dengan peningkatan kapasitas ini, diharapkan mereka semakin siap dalam menghadapi berbagai tantangan di lapangan, mulai dari penanganan ketertiban umum hingga situasi darurat lainnya.

Pemerintah Kabupaten Sumedang berkomitmen untuk terus mendorong peningkatan kualitas Linmas di seluruh wilayahnya. Langkah ini tidak hanya mendukung tugas-tugas pengamanan lingkungan, tetapi juga mencerminkan perhatian pemerintah terhadap perlindungan hak-hak masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. (red*)