Persiapan Siaga SAR Jelang Natal dan Tahun Baru 2024: Kantor SAR Bandung Tingkatkan Keamanan di Titik Rawan Jawa Barat

kos


CIMANGGUNG - Menyambut perayaan Natal 2023 dan tahun baru 2024, Kantor SAR Bandung Jawa Barat bersama dengan Potensi SAR Jawa Barat telah melakukan persiapan ekstra guna memastikan keamanan dan kesiapsiagaan di wilayah Jawa Barat.


Dengan total personel sebanyak 94 orang dari 105 anggota, SAR Bandung juga menggandeng Potensi SAR yang tersebar di berbagai titik strategis di wilayah tersebut, termasuk di sekitar Nagreg.


Kepala SAR Bandung, Herry Marantika, menjelaskan bahwa langkah ini diambil untuk meningkatkan pengamanan di titik-titik rawan. "Siaga SAR Khusus Natal dan Tahun Baru 2024 telah dilaksanakan dengan menyiagakan alat-alat dan personel di beberapa lokasi penting di Jawa Barat," ungkapnya.


Beberapa titik tersebut mencakup Tol Jakarta-Cikampek KM 57, Tol Cipali KM 102, Tol Cipali KM 166 dan KM 164, KN SAR 206 Bandung di Pelabuhan Cirebon, Lingkar Gentong Tasikmalaya, Mobile Nagreg, Pantai Pangandaran, Pantai Santolo Garut, dan Waduk Cirata.


Adanya libur dan cuti bersama di tahun ini membuat animo masyarakat untuk melaksanakan libur akhir tahun dan tradisi mudik ke kampung halaman menjadi tinggi. Herry Marantika mengingatkan bahwa situasi ini berpotensi menyebabkan kedaruratan luar biasa, terutama dalam hal kemacetan lalu lintas yang dapat mengancam keselamatan pemudik di jalan raya.


Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga turut memberikan peringatan. Mereka memperkirakan terjadi curah hujan dan gelombang tinggi di beberapa wilayah Jawa Barat yang dapat memicu bencana hidrometeorologi, seperti banjir, longsor, dan angin kencang.


Pihak SAR Bandung mengajak masyarakat untuk tetap waspada dan mematuhi aturan keselamatan selama libur akhir tahun. Dengan kesiapsiagaan dan kerjasama bersama, diharapkan dapat mengurangi risiko kecelakaan dan bencana selama periode yang penuh perayaan ini. (red*)